Belitung Is My Heart

Belitung Info: Pantai, makanan khas, masakan, lagu, lyrics, adat istadat, tari, musik dan lain-lain dalam bahasa Indonesia.

Info Seputar Kampung Halamanku Belitung, mulai dari Masakan, Makanan, Lagu, Adat Istiadat, Tari, Travel Guide Pantai, Kamus Bahasa dan lain-lain.

Thursday, December 11, 2008

Oleh-oleh Khas Belitung

Published by Zhalwa Alya Monica under on 6:22 AM
Oleh-oleh Khas dari Belitung bermacam-macam.
Salah satu alternatif buah tangan dari orang-orang Belitung, yaitu:

1. Satam / Batu Meteor



Batu hasil tabrakan meteor dengan bumi rupanya menjadi serpihan-serpihan yang  berkilauan bagaikan batu kaca, yang menyebar ke segala penjuru permukaan bumi seperti di Indonesia di Pulau Belitung, didekat Solo dan negara-negara lain seperti Australia, Cekoslavia, dan Arab. Salah satu batu berkilauan itu dikenal dengan nama Batu Satam, yang hanya dapat ditemui di Pulau Belitung. Batu langka berwarna hitam dengan urat-uratnya yang khas, menjadi daya tarik tersendiri jika kita berkunjung ke pulau penghasil timah itu.
Batu satam ini mungkin hanya satu-satunya yang ada didunia. Di Pulau Belitung sendiri, tidak mudah untuk mendapatkan batu satam, apalagi untuk dijadikan kerajinan. Biasanya para perajin mendapatkan batu satam dari para penambang timah darat, yang menemukan satam ini secara kebetulan dari perut bumi dengan kedalaman 50 meter.
Mereka pun menemukannya secara tak sengaja, terbawa oleh pipa pompa penghisap air yang diarahkan ke sakan yaitu tempat untuk memisahkan pasir dan timah.
Istilah satam diambil dari bahasa warga keturunan Cina yang berada di Pulau Belitung.
SA yang artinya pasir, sedangkan TAM artinya empedu. Jadi satam berarti empedu pasir.
Sementara warga pribumi Belitung sendiri mengartikan satam adalah Batu hitam.
Namun berdasarkan keterangan dari buku De Ontwikkling Van Het Eiland Billiton-Maatschappij karangan Door J.C. Mollema yang diterbitkan S. Gravenhage, Martinus Nijhoff 1992, menuliskan seorang berkebangsaan Belanda yang bernama Ir. N Wing Easton dari Akademi Amesterdam di Belanda menamakan bebatuan meteor ini dengan istilah Billitonite yang artinya batu dari Pulau Belitung.
Di kalangan masyarakat Belitung sendiri, batu satam ini dipercaya mempunyai kekuatan magis sebagai penangkal penolak racun dan unsur makhluk-gaib. Namun bagi wisatawan yang berkunjung ke Pulau Timah ini, selalu menyempatkan diri membeli batu satam ini sebagai cendramata khas Pulau Belitung, yang dijadikan kalung, giwang, bros, cincin, tasbih, tongkat komando dan sebagainya, yang dikenal dengan istilah Kerajinan Satam.
Salah seorang perajinan batu satam itu adalah Firman Zulkarnain, yang biasa dipanggil Firman Satam. Pria kelahiran Pulau Belitung yang tinggal di Desa Pangkalalang Tanjungpandan ini, telah menekuni usaha kerajinan batu satam selama 19 tahun.
Bahkan dengan kerajinan batu satamnya, Firman berhasil membawa nama Pulau Belitung ke ajang pameran-pamera nasional maupun internasional. Berbagai penghargaan juga telah diterimanya. Salah satunya adalah Asean Development Citra Award 2007-2008, yang dianugerahi oleh Asean programme Consultant Indonesia Consortium.
Meski tanpa dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Belitung, Firman tetap mempromosikan souvenir khas dari kelahirannya itu, seperti di Jakarta Fair 2008. Menurut Firman, para pengunjung sangat antusias untuk membeli ataupun sekedar melihat-lihat kerajinan satam yang dijual mulai dari harga 100 ribu sampai satu juta rupiah (harga promo tersebut hanya saat pameran).
Sayangnya, oleh orang-orang tak bertanggung jawab, banyak banyak dijual batu satam yang palsu, demi mendapatkan keuntungan semata. Untuk mengetahui satam yang asli, letakkan telapak tangan Anda diatas satam, jika terasa ada medan energi, itulah Satam yang asli. (Arizal Wahyudi/Ijs)

Source : Indosiar

2. Belacan / Terasi Dari Sijok


    Terasi dari daerah Sijok yang berada di kota Tanjung Pandan Belitung ini, biasa dibuat oleh-oleh. Setiap pulang kampung Saya  selalu membeli terasi ini buat oleh-oleh keluarga di Malang. Teksturnya yang unik dibungkus dengan ayaman daun pandan dan terasinya yang berwarna kemerahan, karna terasi ini asli terbuat dari udang kecil yang masih segar. Kalau buat sambal dan buat masak sangat gurih dan enak rasanya.

3.Kerupuk Ikan Dari Belitung


   Kerupuk ikan ini rasanya yang enak dan gurih, biasanya dibuat dari daging ikan tengiri dan ikan belida. Kalau ingat kerupuk Saya pasti akan ingat rumah di Belitung.

Lepat Beras

Published by Zhalwa Alya Monica under on 3:14 AM
Lepat Beras

Caesar Alexey


Sebagai perayaan syukur atas panen padi, para penduduk menggelar acara menumbuk padi bersama-sama. Beras yang dihasilkan oleh acara penumbukan padi itu akan digunakan untuk acara makan beras baru dan membuat lepat.

Lepat pada acara maras taun tidak dibuat dari beras ketan, tetapi dari beras ladang yang berwarna merah. Lepat tersebut diisi sepotong kecil ikan atau daging sehingga memberi aroma gurih.

Lepat dibuat dalam dua ukuran, yakni normal (selebar dua jari orang dewasa) dan raksasa. Lepat raksasa dalam perayaan Maras Taun kali ini beratnya sampai 60 kilogram, sedangkan lepat kecil dibuat 5.000 buah.

Pada akhir acara, lepat besar dipotong dan dibagikan kepada masyarakat dan pejabat lokal yang hadir. Sementara itu, lepat kecil yang diletakkan dalam sebuah pondok bambu, yang bernama pondok membarong, boleh menjadi rebutan penduduk.

Sebagai pesta rakyat, maras taun di Selat Nasik sudah dirayakan dua hari sebelumnya. Selama tiga hari itu masyarakat yang hadir disuguhi berbagai pertunjukan kesenian, baik dari desa itu maupun dari wilayah-wilayah lain.

Pada malam sebelum acara, kesenian seperti stambul (keroncong) fajar khas Belitung, tari piring khas minang dan teater Dulmuluk dari Sumatera Selatan dipertontonkan. Pentas musik dengan organ tunggal juga digelar untuk menghibur rakyat yang berpesta.

Makanan yang dihidangkan dalam pesta rakyat ini didominasi oleh makanan laut. Berbagai jenis ikan, kepiting, udang, dan cumi-cumi dimasak dengan berbagai cara. Kegembiraan terpancar dari wajah semua penduduk karena mereka yang mempersiapkan detail acara, mulai dari makanan sampai hiburan secara mandiri.

Maras Taun Adat Barik Urang Belitong

Published by Zhalwa Alya Monica under on 3:11 AM
Maras Taun Adat Barik Urang Belitong …

Caesar Alexey

Dua belas gadis remaja menyanyikan lagu Maras Taun sambil berlenggak-lenggok menarikan tari maras taun di hadapan para tamu undangan. Berbusana kebaya khas petani perempuan yang dilengkapi topi caping, mereka terus melantunkan ucapan syukur tahunan yang sudah menjadi adat masyarakat Belitung.

Tari itu merupakan suguhan pembuka dalam puncak peringatan Maras Taun di Desa Selat Nasik, Pulau Mendanau, Kabupaten Belitung, pertengahan April lalu. Tarian maras taun itu menyimbolkan para petani yang bekerja sama saat memanen padi ladang yang sudah tua. Untuk saling menyemangati, mereka menyanyikan sendiri lagu Maras Taun, bukan dengan iringan kaset.

Setelah para penari undur diri, dua dukun utama di desa itu tampil memulai doa bagi keselamatan Desa Selat Nasik dan Pulau Mendanau. Muhammad, sang dukun tua, mengambil posisi di sebelah kanan, sedangkan Abu Bakar Abas, dukun yang lebih muda, mengambil posisi di sebelah kiri.

Sebelum memulai doa, Abu Bakar memberi sedikit penjelasan tentang tahap-tahap dan fungsi doa keselamatan tersebut. Setelah itu Muhammad mengambil anglo kecil yang sudah diisi arang yang membara dan meletakkan potongan kayu gaharu ke atas bara sehingga keluar asap dengan wewangian khas. Di depan kedua dukun itu ada irisan daun norsah dan daun hati-hati, yang disebut dengan kesalan.

Sesudah itu, mulut para dukun komat-kamit membaca mantra. Doa mereka akhirnya bersatu dalam suatu doa bersama yang dilafalkan dalam bahasa Arab. Selanjutnya, kesalan diberkati lalu dijadikan rebutan para peserta maras taun.

Menurut Abu Bakar, irisan daun norsah berarti cahaya dari Tuhan, sedangkan daun hati-hati melambangkan peringatan bagi manusia agar tidak bertindak keliru. Maksudnya, dalam menjalani hidup, manusia harus berhati-hati karena Tuhan melihat semua kelakuan kita.

Oleh penduduk, ramuan kesalan dimasukkan ke dalam secawan air kemudian ditaburkan di dalam rumah dan perahu yang biasa mereka digunakan untuk melaut. Kesalan diyakini akan membawa keselamatan dan keberuntungan bagi semua orang yang mendapatkannya.

Maras taun, menurut Maryono, ketua panitia acara tersebut, pada awalnya merupakan peringatan hari panen bagi para petani padi ladang. Padi ladang hanya dapat dipanen setelah ditanam sembilan bulan sehingga peringatannya dilakukan setahun sekali.

Dalam kehidupan masyarakat kepulauan, seperti Pulau Mendanau, padi ladang memegang peranan yang sangat penting karena menjadi sumber pasokan bahan makanan utama. Perdagangan beras antarpulau memang dapat dilakukan tetapi pasokan dari tanah sendiri sangat penting, terutama jika suatu pulau terisolasi oleh badai dan cuaca buruk selama beberapa minggu.

Pada perkembangannya, peringatan panen padi itu berkembang menjadi peringatan syukur bagi semua penduduk pulau, baik yang berprofesi sebagai petani padi maupun nelayan. Jika petani merayakan panen, nelayan merayakan musim penangkapan tengiri dan laut yang tenang. Pada intinya, semua bersyukur untuk hasil panen pada bidang masing-masing selama setahun yang telah lewat.

Maras dalam bahasa Belitung, kata Abu Bakar, berarti memotong dan taun berarti tahun. Makna yang terkandung di dalamnya adalah semua penduduk meninggalkan tahun yang lampau dengan ucapan syukur dan permohonan atas semua yang baik untuk tahun selanjutnya.

Peringatan Maras Taun tidak hanya dilakukan oleh masyarakat Selat Nasik, tetapi juga oleh banyak desa di Pulau Belitung, Pulau Mendanau, dan pulau-pulau kecil lain yang menginduk ke Kabupaten Belitung. Perayaan semacam ini sempat mati selama puluhan tahun, tetapi dihidupkan kembali sekitar enam tahun lalu di Selat Nasik.

Semula acara ini dihidupkan untuk menarik wisatawan ke kawasan itu. Namun, setelah berjalan enam tahun masyarakat kembali meresapi acara ini sebagai bagian integral kehidupan budaya mereka. Bahkan banyak desa lain juga menangkap semangat yang sama dan kembali merayakan maras taun sebagai warisan leluhur yang sempat hilang.

Labels


Edited By:wa2nlinux
Related Articles


Related Article Widget by Hoctro
 

Feedburner View

About Me

Feeds.Delicious

Share on Facebook